"www.drg.co.id" by Dentists to dentists Please share as , Events, meetings, promotions, etc.            Tulis berita atau Balas komentar, Daftar Dulu,            CARI INFO , BERITA, SEMIANAR,JUAL BELI, LOWONGAN, HIBURAN, TERLANGKAP UNTUK DOKTER GIGI DRG.CO.ID,           
   Home >> BERITA PDGI
 
Date : 19-10-17 14:54
Kebanyakan Makan Manis, Gadis Ini Alami Infeksi hingga Nyawanya Terancam
 Writer : nurul0919 (114.♡.140.63)
Hits : 12,034  
   https://www.suara.com/health/2019/09/27/071500/kebanyakan-makan-manis [4425]

Kebanyakan Makan Manis, Gadis Ini Alami Infeksi hingga Nyawanya Terancam

Vika Widiastuti
Kebanyakan Makan Manis, Gadis Ini Alami Infeksi hingga Nyawanya Terancam
ilustrasi sakit gigi [shutterstock]

Dokter mengatakan bakteri tersebut bisa menyebar ke otak hingga menyebabkan sepsis.

Suara.com - Memperhatikan kebersihan gigi dan asupan makanan penting untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Terlebih, jika mengonsumsi makanan manis dalam jumlah banyak, tentu berdampak buruk bagi kesehatan gigi.

Seperti yang baru-baru ini dibagikan oleh seorang dokter gigi yang dikenal Dr Azila Mohd Kasim di akun Facebook-nya. Dokter tersebut membagikan pengalamannya menangani seorang gadis berusia 5 tahun yang giginya berlubang parah. Hal itu disebabkan oleh kebersihan gigi yang buruk dan sering mengonsumsi makanan manis.

Akibatnya, gadis tersebut rentan tertular infeksi yang mengancam nyawa. Awalnya, ia bercerita, ibu gadis tersebut mendekatinya di tempat parkir mobil dan meminta bantuannya untuk merawat putrinya.

Wajah gadis itu bengkak di salah satu sisi Setelah mengetahui kondisi gadis kecil itu, ia pun kaget dan segera membawanya ke klinik.

Dr Azila merupakan dokter gigi ketiga yang dikunjungi oleh ibu tersebut. Menurut ibu gadis tersebut, putrinya mengalami sakit gigi tiga hari lalu. Saat ia membawanya ke dokter gigi pertama, dijelaskan bahwa salah satu gigi gadis tersebut memiliki rongga besar yang mengenai sarafnya.

Viral anak sakit gigi, (Facebook/Azila MK)
Viral anak sakit gigi, (Facebook/Azila MK)

Gadis tersebut sebenarnya membutuhkan pulpotomi untuk menghilangkan infeksi. Namun, dokter gigi sebelumnya mengatakan, ia tidak melakukan prosedur tersebut pada anak-anak. Sehingga ia meresepkan gadis itu dengan antibiotik dan obat penghilang rasa sakit, Amoxycillin dan Paracetamol sebagai gantinya.

Sang ibu lantas membawa anaknya ke dokter gigi yang lain pada hari berikutnya untuk menjalani pulpotomi. Namun sama, dokter tersebut tidak bisa melakukannnya dan meresepkan antibiotik lain, Metronidazole.

Namun, malam harinya wajah gadis itu bengkak dan ia tak bisa membuka mata kanan. Menurut Dr Azila, gadis tersebut mengalami selulitis wajah atau infeksi jaringan wajah. Ia pun memulai perawatan dan menghentikan semua obat sebelumnya karena dosisnya tidak tepat.

Viral anak sakit gigi, (Facebook/Azila MK)
Viral anak sakit gigi, (Facebook/Azila MK)

Ia lantas meresepkan obat baru untuk menghentikan infeksi agar tidak menyebar. Setelah 3 hari, pembengkakan yang dialami gadis itu mereda.

Dr Azila kemudian mengeluarkan gigi gadis tersebut yang membusuk. "Saya mencabut giginya karena ada infeksi dan saya tidak ingin hal sama terjadi karena bisa berakibat fatal. Gusi bengkak berarti ada infeksi dan bakteri ini sebenarnya bisa menyebar ke otak dan menyebabkan sepsis," jelasnya dilansir dari World of Buzz.

"Sepsis bisa mematikan dan menyebar melalui aliran darah. Sepsis terjadi ketika respons tubuh terhadap bahan kimia ini tidak seimbang, memicu perubahan yang bisa merusak sistem organ hingga menyebabkan kematian. Saat infeksi gigi terjadi, bakteri bisa menyebar ke jaringan atau tulang di sekitar gigi yang juga dapat ditularkan ke tubuh bagian lain," terangnya.

Dr Azila menerangkan beberapa gejala infeksi mulut di antaranya, bau mulut, rasa pahit di mulut, demam, sakit gigi, kelenjar leher bengkak dan rahang bengkak. Ia pun menyarankan jika mengalami gejala tersebut harus segera berkonsultasi dengan dokter.

Dilaporkan orang tua gadis tersebut akan memberinya makanan manis dan permen untuk sarapan setiap pagi dan tidak ketat perihal kebersihan gigi. Orang tunya tidak mengharuskan gadis tersebut menggosok giginya setiap hari atau tidak membawanya ke dokter gigi secara rutin.

Dr Azila pun memperingatkan orang tua agar lebih ketat menjaga kebersihan gigi anak-anaknya dan memperhatikan makanan yang dikonsumsinya, terutama membatasi asupan makanan manis.


 
 

Total 103



No. SUBJECT WRITER DATE HIT
103 Kebanyakan Makan Manis, Gadis Ini Alami Infeksi hingga Nyawanya Terancam nurul0919 2019-10-17 14:54 12035
102 Jangan Sembarangan Memakai Perapi dan Pemutih Gigi Instan opand 2019-10-10 10:41 35896
101 Mewaspadai Risiko Memakai Jasa Tukang Gigi opand 2019-10-09 10:16 40875
100 Unik! Para Dokter Gigi Gelar Seminar di Kapal Pinisi opand 2019-10-07 14:20 23500
99 4 Penyebab Gigi Anak Berlubang dan Hitam, Perhatikan Asupan Makanan opand 2019-10-05 10:50 24122
98 Agar Aroma Mulut tidak Mengganggu nurul0819 2019-08-07 11:43 36304
97 Dampak Mengunyah Tembakau pada Kesehatan Gigi dan Mulut nurul0819 2019-08-06 15:58 36909
96 Hoaks, gigi berlubang disebabkan oleh ulat gigi nurul0819 2019-08-05 15:05 25724
95 Waktu Ideal Menggosok Gigi Selama Puasa nurul0719 2019-07-27 11:04 31329
94 Kenali 5 Hal Tak Terduga Penyebab Noda pada Gigi nurul0719 2019-07-17 15:40 34308
93 Daftar Perawatan Gigi yang Ditanggung BPJS nurul0719 2019-07-15 14:53 33022
92 Amankah Tidur dengan Mulut Diplester Seperti Penyanyi Andien? nurul0719 2019-07-13 11:02 21282
91 Cegah Gigi Berlubang dengan Makan Yoghurt nurul0719 2019-07-13 11:00 34608
90 Tambal Gigi atau Cabut Gigi? Pilih Sesuai Kondisi nurul0719 2019-07-11 10:14 24239
89 Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut Sesuai Anjuran Rasulullah nurul0719 2019-07-11 10:10 18997
88 Ternyata Siwak Bisa Kurangi Gejala Rematik, Ini Penjelasannya! nurul0719 2019-07-10 16:07 14740
87 Kisah drg Esther Sitompul Lakukan Pemeriksaan Gigi dan Mulut Gratis bagi Anak-anak TK di K… nurul0719 2019-07-09 10:48 28863
86 Wow! Ini Inovasi Kedokteran Gigi Indonesia di Era Revolusi Industri 4.0 nurul0719 2019-07-08 15:05 29706
85 Tidur dengan Botol Susu di Mulut, 18 Gigi Balita Ini Dicabut Paksa! nurul0719 2019-07-01 10:37 22363
84 Rajin ke Dokter Gigi Turunkan Risiko Kena Kanker Mulut nurul0619 2019-06-14 10:19 20870
83 Komite Dibantu Dokcil Adakan Pemeriksaan Gigi dan Mulut nurul0619 2019-06-12 14:04 25075
82 Gosok Gigi di 6 Waktu ini, Agar tidak Ganggu Malaikat nurul0419 2019-04-15 13:42 16903
81 7 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memutihkan Gigi nurul0419 2019-04-09 11:29 16909
80 Gigi Bolong Picu Kebutaan, Benarkah? Ahlinya Menjawab Langsung di Sini nurul0319 2019-03-28 11:18 27094
79 Unik, Ini 4 Fakta Gigi yang Jarang Diketahui mgkoffice 2019-03-25 11:29 17311
78 Kebersihan Gigi dan Mulut, Pekerjaan Rumah yang Tak Kunjung Usai nurul0319 2019-03-21 11:16 19134
77 Cara Membersihkan Retainer Gigi dengan Tepat nurul0319 2019-03-18 10:52 18674
76 Gara-gara Stres, Ini Masalah yang akan Terjadi pada Gigi Anda nurul0319 2019-03-18 10:48 17641
75 Pilihan Snack Sehat untuk Balita yang Ramah Gigi nurul0319 2019-03-13 11:40 17724
74 Ingin Cabut Gigi Geraham Bungsu? Lakukan Sebelum Umur 30 Tahun nurul0319 2019-03-13 11:34 26194
 1  2  3  4  End
 

'COMMUNITY'
     PAMERAN 
     SEMINAR 
     JOURNAL 
     BERITA PDGI 
     LOWONGAN 
     SUPPLIERS 
     KONSULTASI GIGI 
     KONSULTASI GIGI-- 


 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Today : 1,106 | Yesterday : 1,178

Max : 6,649   Total : 2,062,653
 

About ME | BLOG | PRIVACY | GUEST

Copyright 2012(c) drg.co.id  All Rights Reserved.